Organisasi Memori AT89C52 [9,10]

2. Organisasi Memori AT89C52 [9,10]

            Mikrokontroler flash AT89C52 memiliki ruang alamat memori yang dibagi menjadi dua bagian yaitu memori data dan memori program. AT89C52 mempunyai struktur memori dan ruang alamat yang terpisah antara memori program dan memori data. Pemisahan memori ini akan menyebabkan memori data dapat diakses dengan alamat 8-bit. Sehingga data dapat dengan cepat dan mudah disimpan dan dimanipulasi oleh CPU 8-bit. Disamping itu alamat memori data 16-bit juga dapat dihasilkan melalui register DPTR. Hal ini ditunjukkan pada gambar berikut:



Memori program hanya bisa dibaca saja. Terdapat memori program yang bisa diakses langsung hingga 64Kbyte. Sedangkan strobe (tanda) untuk akses program memori eksternal melalui sinyal PSEN atau Program Store Enable.
Memori data menempati suatu ruang alamat yang terpisah dari memori program. Memori eksternal dapat diakses secara langsung hingga 64Kbyte dalam ruang memori data eksternal. Komputer akan memberikan sinyal baca dan tulis, RD dan WR, selama pengaksesan memori data eksternal.

Memori data eksternal dan memori program eksternal dapat dikombinasikan dengan cara menggabungkan sinyal RD dan PSEN melalui gerbang AND dan keluarannya sebagai tanda baca ke memori data atau memori program eksternal. 
إرسال تعليق (0)
أحدث أقدم