PANTUN LINGKUNGAN HIDUP #2

PANTUN LINGKUNGAN HIDUP #2

Air mengalir dari hilir
Melalui sungai, terus ke laut
Sering juga menyebabkan banjir
Kalau got dan selokannya masih semraut

Banjir dan macet menjadi pemandangan
Semuanya terjadi karena kesalahan
Yang buang sampahnya pada sembarangan
Dan kalau jalan suka langgar aturan

Biarkan air mengalir terus ke parit
Parit dan gotnyanya mari bersihkan
Kalao pake air harus selalu irit
Sebab berlebihan bisa jadi temennya setan

Beli buah ditoko Bedus
Jangan lupa membeli belati
Jika tanah menjadi tandus
Bagaikan hidup tiada arti

Minum jamu itu pahit
Campurlah madu biar segar
sebelum semua menjadi sulit
Sampah jangan semabarang disebar

Pak ali pergi ke restoran
Ingin makan nasi favoritnya
mari kita jaga lingkungan
Dengan membuang sampah pada tempatnya

Dari  lembaga  ke  bagan  kota
Hendak melepas  kereta  kencana
Mari  menjaga  lingkungan  kita
Kelak  hidup  bebas  bencana

Buah  naga  di kebun Pak Dollah
Mekar  sekuntum  berkhayal  semu
Mari  menjaga  lingkungan  sekolah
Agar  mudah   mendapatkan  ilmu

Kalau tanam kayu ulin
Jangan digali berbagai arah
Bumi gersang bencana rutin
Karena pohon habis dijarah
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama